AKRAB DI UDARA, RUKUN DI DARAT, IMAN DI HATI

Wednesday 12 March 2014

MENAIKAN POWER RIG FT 2900

transceivernya dalam kondisi OFF .
Tekan dan tahan tombol {MHz(SET)} lalu tekan tombol power (ON)kemudian akan muncul A0569 setelah itu tekan tombol power (OFF)
kemudian tekan tombol DW REV dan tombol MW D/MR bersamaan tombol power (ON) kemudian akan muncul B0201 terus putar tombol DIAL (knop)dan cari BO101 HP (ada pada LCD)

HP itu untuk adjustment power High yang aslinya 75W untuk FT2900.

Setelah itu tekan PTT sebentar kemudian tekan PTT lagi dan tombol MW D/MR secara bersamaan(apabila benar display sinyal bar akan terlihat full) masih tekan PTT dan MW D/MR bersamaan dengan itu putar DIAL atau Knop ke arah jarum jam (arah kanan) memutar ke arah kanan ini untuk menaikan power, dan kekiri untuk menurunkan power (ingat sambil lihat swr power meter untuk mengetahui power out dari power RIG) dan pastikan out ke antenna diganti dengan dummy load 50ohm (biar presisi hasil pengukuran power)
Apabila sudah menyetel power yang di inginkan,,misal 110W maka lepas PTT dan tombol yg di tekan tadi. kemudian tekan tombol DW REV sampai muncul tegangan power supply pada LCD (misal 13,8V)
Selanjutnya tekan tombol power (OFF) untuk mematikan

langkah terakir tekan tombol {MHz(SET)} lalu tekan tombol power (ON) untuk menghidupkan yaesu FT2900



Apabila benar maka settingan High power akan naik seperti yang di set sama anda .

untuk setting low 1, low 2 dan low 3 sama saja seperti diatas, yang berbeda terletak pada tulisan BO101 HP, B0101 HP ini untuk High power dan B101 L1 untuk low 1, B0101 L2 untuk low 2 dan B0101 L3 untuk low 3.

Note 

untuk keamanan dan keawetan pesawat , lebih baik powernya jangan lebih dari 90W. kenapa??? yang pasti perangkat akan lebih cepat panas dan tau sendiri kalau panas apa yg terjadi,, power secara perlahan akan turun dan apabila pendinginan kurang baik bisa-bisa pesawatnya cepat jebol . ft-2900 ini bisa di adjust powernya lebih dari 110 watt.